Sabtu, 29 Oktober 2011

KEGUNAAN DATA BASE DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Data base adalah tempat penyimpanan data-data mentah yang akan dikelola menjadi sebuah informasi sebagai hasil yang akan dipakai oleh pengguna. Banyak orang yang belum terlalu mengenal apa fungsi dan cara pemakaian data base bagi pekerjaan mereka maupun kegiatan mereka. Data base sangat membantu pekerjaan yang berhubungan dengan pengolaan data mentah untuk dijadikan sebuah informasi bagi pengguna, seperti misalnya mini market, supermarket, dan perusahaan-perusahaan yang memiliki banyak sekali data yang harus diolah untuk menjadi sebuah informasi, data base akan sangat membantu. Karena pengguna hanya memasukkan data-data tersebut dan saat pengguna menginginkan data-data tersebut maka pengguna hanya mengetikkan kode inti dari data yang ingin dicari untuk menjadi sebuah informasi. Dalam kehidupan sehari-hari data base sebenarnya sangat diperlukan karena kita dapat dengan mudah mengolah data-data mentah yang kita punyai untuk dikelola menjadi sebuah informasi yang berguna bagi kita, apalagi bila kita mempunyai suatu usaha yang memang mempunyai banyak data yang harus dikelola dan banyak informasi yang dibutuhkan, maka data base adalah salah satu cara agar mempermudah pekerjaan kita. Kegunaan yang begitu penting bagi kegiatan sehari-hari dalam sebuah usaha, membuat banyak orang yang akhirnya beralih kepada data base untuk penyimpanan data-data. Karena dibandingkan dengan menggunakan cara tradisional yang masih terlalu merepotkan, data base lebih efisien dan juga lebiih praktis. Dan selain itu data base juga dapat menyimpan data hingga ratusan bahkan ribuan data, sedangkan bila kita masih menggunakan cara tradisional seperti penggunaan laci-laci, lemari file, maka membutuhkan banyak tempat dan lemari file saat data-data yang ada semakin banyak dan bertambah. Bila data base tidak ada pada zaman sekarang, akan sangat merepotkan, karena banyak sekali perusahaan yang kegiatan usahanya memerlukan sebuah penyimpanan data yang dapat memuat data yang banyak dan juga dapat digunakan dengan praktis saat dibutuhkan sebuah informasi yang diinginkan. Karena itu, sangat dibutuhkan sekali keberadaan data base, karena kegunaannya sangat membantu dalam kegiatan sehari-hari. Saya belum merasakan secara langsung efek dari penggunaan data base dalam kehidupan sehari-hari saya, namun bila saya bekerja nanti atau mungkin mempunyai sebuah usaha yang menuntut penggunaan data base, maka data base akan memberikan kemudahan dan juga kepraktisan dalam mengolah data untuk menjadi sebuah informasi yang saya inginkan. Misalnya saya membutuhkan laporan informasi barang keluar dan barang masuk dalam usaha saya, saya tinggal mencarinya di data base, maka informasi itu akan segera saya dapat. Penggunaa sepaket data base akan mempermudah sebuah kegiatan yang dahulu dianggap merepotkan dan rumit, menjadi lebih praktis dan gampang dalam penggunaanya.

3 komentar:

  1. sebenarnya isinya menarik,, tapi coba tampilannya,, jgn di buat satu paragraf seperti itu,, tampilannya jgn dibuat baku..
    jdi membuat pembaca malas untuk membacanya,,
    #saran trmakasih

    BalasHapus